Mereka bersurat ke PSSI menanyakan nasib pemainnya. "Federasi sepak bola Ghana menanyakan kasus Essien ke kami. Wajar mereka bertanya, karena ingin memproteksi pemainnya," tutur Edy Rahmayadi, Ketua Umum PSSI di MaKostrad, Jakarta, Kamis (21/4).
Menurut Edy kasus KITAS yang menimpa pemain asing dan pelatih yang berkiprah di Liga 1 2017 berkembang menjadi bola liar yang biasa."Ada kesan kami mengabaikan aturan tenaga kerja dan keimigrasian," ujar Edy.
Baca Juga
Menurut pria yang menjabat sebagai Letnan Jenderal TNI, Badan Olahraga Profesional (BOPI) punya peran yang membuat kasus keterlambatan pengurusan KITAS mencuat menjadi masalah yang menjadi santapan hangat media.